Paula Verhoeven Nangis Usai Sidang Cerai

Paula Verhoeven, usai mengikuti sidang. -jambi independent-Jambi Independent

Jakarta – Proses persidangan perceraian antara Baim Wong dan Paula Verhoeven kembali memanas, setelah terdengar keributan di ruang sidang Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Usai sidang, Paula terlihat menangis sesegukan dan mata sembab, yang memicu spekulasi terkait perseteruan antara keduanya.

Diduga, terjadi keributan antara Paula dan Baim saat proses sidang yang menghadirkan saksi. Namun, kuasa hukum Paula, Alvon Kurnia Palma, dengan tegas membantah kabar tersebut. “Enggak, enggak ada dia nangis kok, siapa yang bilang dia nangis? Enggak ada,” ujar Alvon ketika ditemui usai sidang.

Meski begitu, Alvon menjelaskan bahwa sidang berlangsung alot namun tetap tertib. Kedua belah pihak saling beradu argumentasi yang difasilitasi oleh majelis hakim, yang berfungsi menjaga tata tertib dalam persidangan. "Majelis hakim itu kan fungsinya untuk ada tata tertib persidangan, satu ngomong, satu enggak, satu ngomong, satu enggak, gitu aja sebenarnya," tambahnya.

Paula sendiri sejauh ini belum banyak mengungkapkan mengenai proses perceraian ini, meskipun ia tetap menjalani aktivitas sehari-hari seperti biasa.

BACA JUGA:PHRI Ingatkan Pemda Antisipasi Potensi Bencana Selama Libur Lebaran

BACA JUGA:RI Sambut Baik Tercapainya Deklarasi KTT Arab, Soal Rekonstruksi Gaza

Sementara itu, Baim Wong memilih untuk tetap tenang dan menegaskan bahwa hubungan mereka tetap baik meskipun sedang dalam proses perceraian. "Kita masih berkomunikasi, apalagi demi anak-anak. Ramadhan ini tetap kita jalani dengan baik," ujar Baim. Ia pun menghindari pertanyaan terkait isu KDRT yang disebut-sebut menjadi salah satu alasan perceraian mereka.

Kisah perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven terus menarik perhatian publik, terutama dengan beragam spekulasi yang muncul. Hingga kini, kedua pihak masih berusaha menjalani proses perceraian dengan menjaga komunikasi demi kepentingan anak-anak mereka. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan