10 Manfaat Durian bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui

manfaat buah durian bagi kesehatan-jambi independent -

Berita bahagia untuk pencinta durian!

Sering dikira memicu penyakit seperti kolesterol, durian ternyata memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan.

Buah berduri dan beraroma menyengat tersebut ternyata tidak menyebabkan kolesterol tinggi. Justru, manfaat buah durian bagi kesehatan tubuh sangat beragam, selama porsinya tidak berlebihan.

Berbagai penelitian menyebutkan, buah khas Asia Tenggara ini punya kandungan gizi yang melimpah. Misalnya, vitamin B, C, zat besi, potasium, senyawa nabati, lemak sehat, dan serat. Dengan kandungan tersebut, tak heran buah durian punya banyak manfaat untuk tubuh. Berikut di antaranya:

BACA JUGA:8 Manfaat Buah Naga Untuk Bayi

BACA JUGA:Mana yang Paling Enak? Ini Dia 5 Jenis Durian Populer di Indonesia

1. Menjaga Kesehatan Pencernaan

Buah durian mengandung kadar serat yang cukup tinggi sehingga dapat membantu melancarkan pergerakan usus. Karena itu, durian dapat dijadikan sebagai salah satu solusi mengatasi sembelit.

2. Mencegah Penuaan Dini

Buah durian mengandung banyak antioksidan yang berperan dalam melawan radikal bebas. Sel-sel tubuh pun akan terhindar dari kerusakan. Dengan begitu, makan durian bisa bikin Anda lebih awet muda.

3. Menunjang Kesehatan Jantung

Selama ini dituding merusak, durian justru menunjang kesehatan jantung karena mampu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL). Manfaat durian ini didapatkan berkat kandungan serat di dalamnya.

Perlu diketahui, penurunan kadar kolesterol jahat sejalan dengan risiko penyakit jantung dan pembuluh darah yang lebih rendah.

BACA JUGA:7 Rekomendasi Olahan Buah Naga yang Enak dan Bisa Membangkitkan Selera Makan

Tag
Share