Ada PETI di Dekat Bandara

PETI: Penertiban PETI di sekitar Bandara Muarabungo.-SITI HALIMAH/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent j

MUARABUNGO — Satuan Tugas Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) Kabupaten Bungo kembali melancarkan aksi tegas terhadap aktivitas tambang ilegal, Rabu (16/7). Kegiatan penindakan ini berlangsung di sekitar area Bandara Muarabungo dan Jembatan Sungai Buluh, dipimpin langsung oleh Kapolres Bungo, AKBP Natalena Eko Cahyono, S.Kom., M.Si.

Operasi melibatkan sejumlah unsur, termasuk perwakilan Kodim 0416/Bute Kapten Syaiful Anwar (Danramil Rantau Pandan), serta unsur Satpol PP Kabupaten Bungo yang diwakili oleh Sekretaris Satpol PP Herpendi, S.Pd., M.M, dan Kasie Trantib Ikhwan Syam. Hadir pula sejumlah pejabat kepolisian dan TNI, seperti Kabag SDA Pemkab Bungo Dasmardi, AKP B.M Pasaribu, AKP Yan E. Pasaribu, AKP Ilham Tri Kurnia, Kapten Cpm. Sabri, Ipda Suheri, dan Aiptu Pristianto.

Dalam apel kesiapan, Kapolres menekankan pentingnya kedisiplinan serta keselamatan dalam menjalankan tugas. Setelah apel, tim dibagi menjadi dua kelompok untuk melakukan penindakan di dua titik berbeda.

BACA JUGA:Delapan Persen

BACA JUGA:Gubernur Al Haris Audiensi dengan Menteri Kehutanan, Bersama Bupati dan Wali Kota se Provinsi Jambi

“Hasil operasi menunjukkan total 57 unit alat PETI berhasil diamankan dan dimusnahkan di lokasi. Terdiri dari 40 set rakit dan 17 unit lanting,” jelas AKBP Natalena. 

Barang bukti langsung dimusnahkan dengan cara dibakar di tempat. Tidak ditemukan pelaku maupun warga yang berada di lokasi saat penindakan berlangsung.

Kapolres Bungo menegaskan tidak ada toleransi terhadap aktivitas tambang ilegal di wilayah hukumnya. 

“Ini baru permulaan. Kami akan sapu bersih semua titik PETI di seluruh kecamatan, bukan hanya di Sungai Buluh,” tegasnya. 

Ia juga memperingatkan para pemodal dan pelaku PETI untuk segera menghentikan aktivitasnya sebelum aparat bertindak lebih lanjut.

Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah tegas pemerintah daerah dalam memberantas aktivitas tambang ilegal yang merusak lingkungan dan merugikan negara. Aksi Satgas PETI ini disambut positif oleh masyarakat sekitar, yang berharap penindakan serupa terus dilakukan secara rutin. (mai/enn)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan