Muaythai Jambi Dorong Pelatda Menuju PON

Tim Muaythai Jambi -Ist/Jambi Independent-Jambi Independent

Jambi – Tim Muaythai Jambi kembali menunjukkan prestasi membanggakan di kancah nasional. Dalam ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Muaythai 2025 yang digelar di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), para atlet Jambi sukses membawa pulang enam medali: dua emas, satu perak, dan tiga perunggu.

Ketua Umum Pengprov Muaythai Indonesia (MI) Jambi, Zulhadi, mengatakan bahwa hasil tersebut menunjukkan peningkatan performa atlet secara signifikan.

“Dari tujuh atlet yang kami kirim, enam berhasil menyumbangkan medali. Satu atlet memang terhenti di babak penyisihan, namun secara keseluruhan performa mereka sangat memuaskan,” ungkap Zulhadi.

Di bawah asuhan pelatih Reminovita, para atlet tampil solid sejak babak penyisihan hingga final. Mereka mampu mengungguli lawan-lawan tangguh dari berbagai provinsi lainnya.

BACA JUGA:Banyak Berperan Sebagai Kurir dan Bandar, Polres Tebo Bongkar Jaringan Narkoba Lokal

BACA JUGA:Optimis Lahirkan Atlet Bertaraf Nasional, Kejurprov Voli U-17 Resmi Dibuka

Rincian perolehan medali emas, yakni Mikhael Hans Aurellius (kelas 48 kg Youth U-12/13 Putra) dan Golden Grace Gideon Kristy Gultom (kelas 50 kg Youth U-12/13 Putra).

Kemudian Perak oleh Veronika Siagian (kelas 51 kg U-23 Putri). Selanjutnya,  perunggu disumbang oleh Sayyid Kan Diyyas (kelas 63,5 kg U-23 Putra), Elisa Gloya Manalu (kelas 43 kg U-23 Putri), Christdanmark Hutauruk (kategori seni waikru U-14/15 Putra)

Sementara satu-satunya atlet yang belum berhasil meraih medali adalah Fahrezi Jami Alkautsar yang bertanding di kelas 54 kg U-23 Putra, setelah terhenti di babak penyisihan.

Zulhadi berharap capaian di Kejurnas ini menjadi pemacu semangat dalam menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2028 yang akan digelar di NTB dan NTT. Ia menekankan pentingnya kesinambungan pembinaan atlet agar tidak tertinggal dari provinsi lain.

“KONI Jambi harus segera mempersiapkan program pemusatan latihan daerah (Pelatda). Pembinaan tidak boleh terputus, karena PON 2028 tinggal tiga tahun lagi,” tegasnya.

Zulhadi juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Jambi dan KONI Jambi atas dukungan yang telah diberikan terhadap perkembangan cabang olahraga Muaythai.

“Berkat dukungan fasilitas dan perhatian dari pemerintah dan KONI, kami bisa meraih prestasi ini. Kami berharap program pembinaan bisa terus ditingkatkan agar atlet-atlet kita mampu berbicara lebih banyak di level nasional,” pungkasnya.(zen)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan