Buktikan Manfaat Jus Tomat Ampuh Bunuh Bakteri Salmonella Penyebab Tipes dan Gangguan Pencernaan

Ilustrasi jus tomat-Aditiya-

Ternyata jus tomat selain kaya serat, juga baik bagi pencernaan.

Sebuah penelitian menyebutkan jus tomat dapat melawan bakteri Salmonella penyebab infeksi pencernaan. 

Tomat merupakan salah satu sayuran yang kaya serat dan asam folat.

Jus tomat memberikan banyak manfaat untuk kesehatan pencernaan. 

Melansir dari Science Alert, dalam penelitian oleh para ilmuwan di Cornell University di AS menyebutkan khasiat tomat ampuh membunuh bakteri jahat.

BACA JUGA:Manfaat Tertawa Menurut Psikologi

BACA JUGA:Manfaat Penting Konsumsi Vitamin C

Tim peneliti yang dipimpin oleh ahli mikrobiologi Cornell Jeongmin Song mengulik Salmonella, genus bakteri enterik yang menyerang usus dan sering menyebabkan keracunan makanan.

Tim tersebut fokus pada satu serotipe Salmonella tifoid, Salmonella enterica Typhi, yang hanya hidup pada manusia dan menyebabkan demam tifoid atau tipe ketika masuk ke aliran darah dari usus dan menyebar ke seluruh tubuh.

Misalnya patogen bawaan makanan lainnya, penanganan dan penyimpanan makanan yang tepat serta akses terhadap antibiotik dapat membantu orang menghindari keracunan makanan akibat Salmonella.

Namun, demam tifoid masih menjadi masalah kesehatan masyarakat yang besar di banyak negara di mana masyarakat tidak memiliki akses terhadap air bersih, sanitasi, atau vaksin tifoid.

Nah penyakit ini dapat menyebar dari orang ke orang melalui makanan dan udara yang terkontaminasi, dan anak-anak berada pada risiko tertinggi.

BACA JUGA:Manfaat Cengkeh Sebagai Obat Alami Sakit Gigi, Begini Cara Pengobatannya

BACA JUGA:5 Manfaat Konsumsi Kentang Bagi Kesehatan yang jarang di ketahui

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan