Pekerja Proyek Tewas di Kolam Pemandian

--

 

MUARATEBO – SU (48), warga Kelurahan Pulau Temiang, Kecamatan Tebo Ulu, ditemukan tak bernyawa di sebuah kolam pemandian. 

 

Penemuan ini berawal ketika keponakan korban, Arifin, yang saat itu sedang mengerjakan proyek pembangunan milik SU. Arifin merasa khawatir karena SU tak kunjung kembali ke rumah.

 

Karena tak kunjung pulang, Arifin yang merupakan keponakan korban memutuskan untuk mencari tahu keberadaan SU.

 

"Biasanya SU kembali untuk makan siang, menunaikan salat, dan beristirahat," ungkap Arifin.

 

Saat Arifin berada di daerah box Bungo Tanjung, Desa Napal Putih, ia melihat motor yang biasanya digunakan SU berada di dekat kolam pemandian. Dalam keadaan semakin khawatir, Arifin memanggil beberapa warga untuk membantu melakukan pencarian, pada pukul 13.00 WIB, Sabtu 4 November 2023,

 

Setelah pencarian yang intensif bersama warga, akhirnya SU ditemukan dalam kolam dalam keadaan tidak bernyawa.

 

Pihak yang menemukan korban segera membawanya ke Puskesmas Pulau Temiang, Kecamatan Tebo Ulu, untuk dilakukan visum. Namun keluarga korban menolak untuk dilakukan otopsi terhadap jasad SU.

 

Penemuan ini sontak menghebohkan warga Desa Napal Putih, Kecamatan Serai Serumpun, Kabupaten Tebo. Warga pun melaporkan peristiwa penemua jasad itu ke aparat kepolisian. 

 

Kapolres Tebo, AKBP I Wayan Arta Ariawan, mengatakan bahwa anggotanya telah melakukan pemeriksaan awal dan visum terhadap jasad SU.

 

Namun untuk menentukan penyebab pasti kematian, pihaknya akan terus melakukan penyelidikan lebih lanjut. "Kami menghormati keputusan keluarga korban yang menolak otopsi," kata Kapolres. (wan)

 

Tag
Share