Pimpin Apel Patroli Skala Besar Amankan Pemilu 2024, Wakapolda Jambi Minta Identifikasi Berbagai Anca

Apel Patroli Skala Besar Amankan Pemilu 2024-Siti Halimah-

Muarabungo - Kesiapsiagaan personel dalam pengamanan Pemilu Serentak tahun 2024 kembali ditegaskan Wakapolda Jambi, Brigjen Pol Edi Mardianto.

Ini diungkapkannya, saat mengecek pasukan gabungan TNI-Polri di halaman Mapolres Bungo, Selasa 13 Februari 2024.

Apel Patroli Skala Besar Pemilu 2024 tersebut dipimpin langsung olehny  bersama Kasrem 042/Gapu Kol Inf Eddy Basuki.

Apel ini dilakukan dalam rangka menjaga situasi Kabupaten Bungo tetap aman dan damai saat pemungutan suara esok tanggal 14 Februari 2024.

BACA JUGA:Beberapa Dusun Rawan Banjir Beberapa Dusun Rawan Banjir

BACA JUGA:Tinggal Menghitung Jam, Pemkot Jambi Siapkan Perahu Bantu Warga untuk Menuju TPS

Kompol Darmawan,  selaku Karendalopsres Bungo selaku Komandan Apel, Patroli Skala besar ini dilaksanakan oleh Gabungan Satgas Operasi Mantap Brata 2023-2024 terdiri dari Satgas Tindak (Brimob), Satgas Preventif (Samapta), Satgas Banops (Dokkes dan Provos), Satgas Kamtibselcarlantas (lantas), Satgas Intelejen, SubSatgas Pidum dan Pasukan Kodim 0416/Bute.

Patroli skala besar ini dilaksanakan dengan sasaran Kantor KPU Kabupaten Bungo, PPK, PPS dan TPS - TPS dalam wilayah kabupaten Bungo.

Patroli Skala besar ini dilaksanakan dalam rangka menjaga situasi di Kabupaten Bungo tetap kondusif,  aman, damai dan nyaman warga menyalurkan hak konstitusionalnya, menjadi prioritas utama, khususnya Kabupaten Bungo umum nya Provinsi Jambi.

Kepada personel, Waka Polda meminta agar menjalankan tugas dengan rasa penuh tanggungjawab dan profesional.

BACA JUGA:Sri Sampaikan Sejumlah Pesan, Momen Peringatan Isra Miraj

BACA JUGA:Masih Temukan TPS Liar, Sampah Menumpuk Di beberapa Titik

" Untuk itu, saya meminta personel menyiapkan segala kelengkapan,"  ujar Brigjen Edi.

"Setiap sepeda motor nanti ditumpangi 2 orang dan tidak ada sepeda motor yang berjalan sendirian, harus minimal 2 sepeda motor," timpalnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan