Pasar Beringin Jaya Bakal Jadi Pasar Modern

--

SUNGAI PENUH - Pasar Beringin Kota Sungai Penuh akan menjadi pasar modern, pemainghana. Pasar Beringin Jaya ini di rencanakan akan dikerjakan tahun 2024 ini, Bahkan desain gambar sudah disiapkan oleh penerima Kota Sungai penuh.

Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir bersama Sekda Alpian dan Plt. Direktur Logistik Kamendagri Feri Prayogi serta perwakilan Balai Prasarana Pemukiman Wilayah PUPR Provinsi Jambi mengecek lokasi Rencana Pembangunan Pasar rakyat Beringin Jaya, Rabu 21 Februari 2024.

BACA JUGA:Xiaomi 14 Ultra Akan Meluncur Pada 22 Februari 2024

BACA JUGA:Ini Dia Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 11F 5G

 

Walikota Sungai Penuh, Ahmadi Zubir mengatakan  Pembangunan Pasar Beringin Jaya yang dijadwalkan dilaksanakan pertengahan tahun 2024 rencananya akan di bangun 2 lantai dengan kapasitas 400 pedagang.

"Insyaallah pembangunan akan kita laksanakan pertengahan tahun ini, saat ini Pemkot sedang menyiapkan segala bentuk administrasi yang diminta PUPR Republik Indonesia,"ungkapnya.
Disela-sela pengecekan, Wako Ahmadi juga mensosialisasikan rencana pembangunan kepada para pedagang yang menempati pasar Beringin Jaya.
“Kita butuh dukungan dari para pedagang di Pasar beringin agar pembangunan bisa berjalan dengan baik,”jelasnya. (sap/viz)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan