Sempat Terputus, Akses Jalan di Muaro Emat Kerinci Mulai Kembali Normal

Aparat gabungan yang terdiri dari Polres Kerinci, Polsek Batang Merangin dibantu oleh PT.KMH berhasil menyingkirkan material longsor dari badan jalan hingga dapat dilalui kembali oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.-JambiLink-

JAMBI - Akses jalan nasional di Desa Muaro Emat, Kabupaten Kerinci menuju ke Bangko, Sarolangun dan Kota Jambi sempat terputus.

Ini setelah terjadi longsor di kawasan tersebut, sehingga tidak memungkinkan bagi pengendara untuk melintas. 

Akibatnya, terjadi kemacetam panjang di jalan tersebut.

 “Kejadian terjadi malam ini sekitar jam 9 malam tadi,” ungkap warga Kerinci, Senin 4 Maret 2024. 

Salah satu pengendara dari kerinci tujuan Jambi, juga menyebutkan bahwa, seluruh jalan tertimbun oleh tanah dan pepohanan.

BACA JUGA:Waduh, Penggelembungan Suara Caleg DPR-RI Terbongkar di Rapat Pleno KPU Tebo

BACA JUGA:Soal Konflik PT DAS, Dedi : Jangan Dangkal, Poktan Badang Gugat Berdasarkan Haknya

" Tidak bisa lewat sama sekali, karena seluruh badan jalan tertutup material tanah dan pohon yang terseret longsor," timpalnya.

Namun kondisi terkini, Senin 4 Maret 2024 pukul 14.25, kondisi jalan tersebut sudah bisa dilewati.

“Sudah bisa lewat,” kata Hanif, warga yang tak jauh dari lokasi kejadian, Senin 4 Maret 2024.

Menurut dia, kemacetan cukup panjang di kedua arah. Antrean kendaraan sepanjang 1 kilometer.

Sebagai informasi, kejadian longsor di Muara Emat bukan kali ini saja terjadi.

BACA JUGA:Warga Paal Merah Kota Jambi Sempat Dengar Suara Dentuman Keras, 2 Tiang Listrik Roboh

BACA JUGA:Siapa Calon Walikota Jambi Periode 2024-2029? Berikut Hasil Pada Situs Pollingkita.com

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan