Terpilih Aklamasi, Ozi Saifirman Resmi Jadi Nahkoda Baru BADKO HMI Jambi
Ozi Saifirman terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum BADKO HMI Jambi--
JAMBIKORAN.COM - Badan Koordinasi (BADKO) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Jambi kini memiliki pemimpin baru.
Ozi Saifirman terpilih sebagai Ketua Umum dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-VII yang berlangsung pada Jumat 2 Agustus 2024.
BACA JUGA:Pemkab Sarolangun Resmi Buka Sekolah Lanjut Usia
BACA JUGA:UIN STS Jambi Menangkan Sengketa Tanah Kampus I Telanaipura
Ozi terpilih secara aklamasi, mendapatkan dukungan penuh dari sembilan Cabang HMI yang memiliki hak suara dalam Musda tersebut.
Kemenangan ini tercapai setelah adanya rekonsiliasi antara Ozi Saifirman dan Deki Azhari.
"Alhamdulillah, kemenangan ini adalah kemenangan kita bersama. Musda BADKO HMI Jambi telah selesai dengan mengutamakan musyawarah mufakat," kata Ozi.
Ozi juga mengucapkan terima kasih kepada para Ketua Umum Cabang dan para delegasi yang telah memberikan dukungan, serta kepada panitia dan pengawas yang ditugaskan oleh PB HMI.
BACA JUGA:Polda Jambi Berhasil Gagalkan Peredaran Sabu dan Ekstasi Senilai Rp 10,1 Miliar
BACA JUGA:Begini Tanggapan Maxim Atas Kasus Siswi SMAN di Jambi yang di Begal Ojek Online
"Saya ucapkan ribuan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam Musda BADKO HMI Jambi kali ini, terutama kepada Saudara Deki Azhari yang telah berjuang bersama untuk kemenangan ini," tutupnya. (*)