Strategi itu pun membuahkan hasil, terutama bagi Hamilton yang beberapa kali mencatatkan waktu putaran tercepat.
Persaingan di antara keduanya kian memanas pada pertengahan balapan, tetapi Verstappen terus melaporkan adanya masalah pada mobil.
Pada beberapa putaran terakhir, mobil yang dikendarai oleh Verstappen seakan tidak cukup baik untuk berkompetisi dengan para pesaingnya, sehingga ia harus puas untuk terus berada di posisi kelima hingga balapan berakhir.
Namun, perebutan posisi terdepan oleh dua pembalap McLaren juga terus meningkat, dengan Norris dan Piastri saling bergantian memimpin jalannya balapan, hingga akhirnya Piastri pun mengunci kemenangan perdananya di kelas balap mobil F1.
Sementara itu, ronde ke-14 Formula 1 musim 2024 akan bergulir di Belgia pada 26-28 Juli.(*)