MUAROJAMBI - Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi minta bantuan heli water boombing untuk menangani kasus Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Wilayah Kabupaten Muaro Jambi. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD ) Kabupaten Muaro Jambi Dodi Dorista.
Saat ini katanya, status Karhutla di Wilayah Kabupaten Muaro Jambi berstatus Siaga Karhutla. Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi tengah berupaya meminta bantuan heli water bombing kepada BPBD Provinsi Jambi untuk menangani Karhutla di Wilayah Kabupaten Muaro Jambi.
"Kami minta bantuan kepada BPBD Provinsi Jambi, bantuan untuk satgas udara terutama water bombing kami sangat membutuhkan sekali," kata Dodi Dorista.
Dodi Dorista mengatakan, bahwa bantuan heli water bombing ini sangat dibutuhkan Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi dalam mengatasi permasalah kasus Karhutla di Muaro Jambi.
BACA JUGA:Lapangan Akso Dano akan Dijadikan RTH, Pj Bupati Raden Najmi Turut Menyaksikan Pemasangan Patok
BACA JUGA:ICMI Jambi Resmi Dilantik, Bertekad Meningkatkan Peran Perempuan Jambi
Menurut Informasi yang diterima, kata dia, pihak BPBD Provinsi Jambi sudah mengusulkan bantuan tersebut kepada pihak BNPB pusat.
"Yang pasti kami sangat membutuhkan bantuan heli water bombing untuk mengatasi penanganan Kasus Karhutla di Muaro Jambi, mengingat luasan lahan gambut yang ada di Muaro Jambi dengan kondisi kemarau saat ini, sangat berpotensi menimbulkan kebakaran, baik oleh ulah manusia maupun oleh penyebab lainnya," tandasnya. (jun/ira)