Dana Desa di Tanjab Barat Naik

Rabu 21 Feb 2024 - 21:33 WIB
Reporter : Khairul Umam
Editor : Surya Elviza

KUALA TUNGKAL- Sesuai dengan PMK terbaru Dana desa (DD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) tahun 2024 mengalami kenaikan sekitar Rp. 1.208. 467.000.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Muhammad Natsir saat dikonfirmasikan Rabu, 21 Februari 2024.

BACA JUGA:Kebelet Ingin Punya Motor Ninja, Pria Asal Riau Rela Curi Uang Senilai Rp 70 Juta dari SPBU

BACA JUGA:Soal Perpes Publisher Rights yang di Sahkan Jokowi, Sebenarnya Apa Itu P


Ia menyebut, tahun 2023 Dana Desa  Rp96.286.926.000 di tahun 2024 ini ada Rp 97.495. 393.000.

"Ada penambahan sekitar Rp 1.2 Miliar lebih," ujarnya.

Sementara itu, Anggaran Dana Desa (ADD) di Kabupaten Tanjung Jabung Barat juga mengalami kenaikan yang sebelum nya pada tahun 2023 sebesar Rp91.622.980.900 sedangkan di tahun 2024 ini sebesar Rp 109.127. 011.700.

Ia menyebut untuk regulasi sama seperti tahun lalu, ada refleksi stunting, BLT, dan hal-hal lain yang dilaksanakan di desa."Tidak ada perubahan yang berat kegiatan," ucapnya.

Muhammad Natsir berpesan kepada kepala desa agar dana desa agar dapat di lokasi kan direncanakan sesuai dengan fungsinya masing-masing dengan regulasi yang ada saat ini.

"Kami mengingat kan kembali terus menerus kepada desa dan harapan kita memang tidak ada indikasi penyelewengan terkait dana desa tersebut,"pungkasnya. (Rul/viz)

Kategori :