Presiden Turki Puji Sikap PM Spanyol Terhadap Gaza
Recep Tayyip Erdogan-ANTARA-Jambi Independent
ISTANBUL - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Kamis memuji Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez atas sikapnya terhadap krisis yang sedang berlangsung di Gaza.
"Saya mengucapkan selamat kepada sahabat saya, Perdana Menteri Pedro Sanchez, atas sikapnya terhadap Gaza, atas nama saya dan bangsa saya," kata Erdogan dalam pidatonya di sebuah forum bisnis di ibu kota Spanyol, Madrid.
Dia menambahkan bahwa Sanchez "telah terukir di hati saudara-saudara Palestina kita."
Erdogan berada di Spanyol dalam kunjungan resminya untuk menghadiri pertemuan puncak ke-8 antara pemerintah kedua negara.
BACA JUGA:DPR Minta Kualitas Makanan Jemaah Haji Dievaluasi
BACA JUGA:Berharap Entrepreneur Hub Ciptakan Lapangan Kerja Baru
"Genosida yang telah berlangsung di Gaza selama 250 hari menyakiti setiap orang yang memiliki hati nurani," ujar Erdogan pada forum yang juga dihadiri Sanchez tersebut.
Dia juga mengkritik apa yang disebutnya sebagai "tingkah manja" Israel, dengan mengatakan bahwa pemerintahan negara yang dipimpin PM Benjamin Netanyahu itu "menanggapi seruan gencatan senjata dengan menumpahkan darah."
"Tidak ada negara yang memiliki hati nurani yang dapat menerima ini," kata Erdogan.
Dia juga menyinggung hubungan Turki dengan Uni Eropa.
BACA JUGA:Model Bisnis Temu Tak Bisa Diterapkan di Indonesia
BACA JUGA:Penegakan Hukum Keimigrasian Januari–Mei Naik 94,4 Persen
"Kegagalan untuk memperbarui Serikat Pabean dan aplikasi visa secara ketat yang diberlakukan terhadap para pebisnis kami membuat kami tidak dapat memanfaatkan potensi bersama kami dengan blok tersebut," katanya.
Lebih dari 37.200 warga Palestina, yang sebagian besar perempuan dan anak-anak, tewas di Gaza, sementara lebih dari 84.900 lainnya luka-luka, menurut otoritas kesehatan setempat.