Butuh Peran Semua Pihak, Pencegahan dan Pengendalian AIDS hingga Malaria

IKUTI: Sejumlah pihak, yang mengikuti rakor pencegahan dan pengendalian AIDS di Kota Jambi beberapa waktu lalu.-IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent

Jambi – Tak hanya pemerintah, guna penguatan dalam pencegahan dan pengendalian AIDS, Turbekulosis, Malaria (ATM) di Kota Jambi, dibutuhkan kerja sama antar pihak.

Pj Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih menekankan bahwa, ketiga penyakit menular itu merupakan ancaman serius bagi kesehatan di masyarakat.

Maka dari itu perlu adanya kolaborasi bersama semua pihak dan peran lintas sektor dalam upaya pencegahan.

"Semua elemen dituntut bergerak cepat dan tepat, karena kini penanggulangan ATM menjadi kewajiban kita bersama,” kata dia, belum lama ini.

BACA JUGA:Bahas Soal Opsen PKB dan BBNKB, Sri: Kebijakan Baru Yang Penting

BACA JUGA:Diduga Miliki Sabu, Warga Merangin Diciduk di Parkiran Tempat Hiburan Malam

“Kami minta semua pihak, mari kita susun aksi, baik dalam hal intervensi maupun kebijakan terhadap penanggulangan AIDS, Tuberkulosis dan Malaria ini, dengan output yang jelas, terukur dan tepat sasaran," jelasnya.

Dengan dikomandoi Dinkes Kota Jambi, Sri meminta terus memantau penularan ATM ini.

“Mulai dari sekarang kita harus ikuti secara kolaboratif," tambahnya.

Selain itu, Sri menyebutkan, penanganan kasus ATM ini merupakan prioritas nasional yang harus diintervensi oleh Pemerintah Daerah dengan melibatkan lintas sektor. 

BACA JUGA:Tak Patuh, PDIP Bakal Sanksi Kader

BACA JUGA:DPRD Kerinci Gelar Paripurna, Pendapat Akhir Terhadap Hasil KUA PPAS Kerinci 2024

"Menyikapi 3 hal tersebut Komitmen Kota Jambi sudah sangat maksimal. Karena telah dimasukkan dalam Standar Pelayanan Minimal (SPM) urusan kesehatan,” terangnya.

“Serta sebagai salah satu indikator dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD), Rencana Pembangunan Daerah (RPD) dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) kota Jambi," sebut Sri. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan