Harap Berkolaborasi Membangun Kota Jambi, Maulana-Diza Diarak Menuju KPU

DIARAK: Maulana-Diza diarak para pendukungnya saat menuju kantor KPU Kota Jambi, kemarin.-IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent

JAMBI – Meski gagal maju pada Pilwako Jambi tahun 2024, tak membuat Budi Setiawan mengurungkan niatnya, mengantarkan pasangan Maulana-Diza mendaftar ke KPU Kota Jambi, Rabu 28 Agustus 2024 sore kemarin.

Budi Setiawan gagal maju pada Pilwako Jambi tahun 2024, lantaran Partai Golkar melabuhkan dukungannya ke Maulana-Diza.

Budi yang juga Ketua DPD Golkar Kota Jambi itu, kemarin terlihat hadir bersama ketua partai koalisi lainnya yakni PAN, PKS, Perindo, PKB, Demokrat, Gelora dan PSI.

Sebab, sebagai partai pengusung, Budi Setiawan diwajibkan hadir mendaftarkan pasangan calon Maula-Diza ke KPU Kota Jambi.

BACA JUGA:Haris Bonceng Sani Mendaftar ke KPU, Diantar 13 Pimpinan Partai Pengusul

BACA JUGA:Simak! Ini Dia 4 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan Kulit

Pantauan di lokasi, Maulana dan Diza juga menghampiri dan memeluk Budi Setiawan, yang duduk di kursi belakang mereka.

Menyikapi itu, Maulana calon Wali Kota Jambi periode 2024-2029 menyebutkan, Budi Setiawan sejatinya telah memiliki kedekatan dengan dirinya.

“Secara intens kita juga sering berkomunikasi. Artinya, dalam proses demokrasi, semua tahapan bisa terjadi,” terangnya.

Untuk itu, dirinya berharap, kedepan jika terpilih menjadi Wali Kota Jambi periode 2024-2029, ia dan Partai Golkar khususnya dapat berkolaborasi membangun Kota Jambi.

BACA JUGA:Dukungan Publik Jadi Modal DPR, Selesaikan RUU Perampasan Aset

BACA JUGA:Tegaskan Pentingnya Daerah Perbatasan Diperkuat

“Dalam membangun tidak harus menjadi sebuah perbedaan. Sebagai ketua partai dan ketua DPRD (Partai Golkar,red) mempunyai peran yang besar dapat membersamai kami kedepannya,” harapnya.

Disamping itu, kepada awak media, Maulana mengatakan bersyukur telah selesai melaksanakan proses pendaftaran dan mengucapkan terimakasih kasih kepada KPU yang telah memproses dan tim relawan yang telah hadir dan turut mengantar ke KPU.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan