Sri Sebut Tantangan Terus Berubah, Maknai Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024
ZIARAH: Pj Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih bersama unsur Fokompinda Kota Jambi usai ziara di makam pahlawan.-Irma Suryani/Jambi Independent-
Dalam sambutan Mensos Sifullah Yusuf yang dibacakan Sri Purwaningsih, juga menyoroti pandangan bahwa pahlawan bukan hanya milik masa lalu.
Di masa sekarang, setiap individu memiliki kesempatan untuk menjadi pahlawan dengan cara berkontribusi dalam menjaga NKRI dan membangun kemajuan di berbagai bidang kehidupan.
BACA JUGA: Pemkab Merangin Peringati Hari Pahlawan 2024, Gelar Upacara dan Ziarah Nasional
BACA JUGA:Tiga Puskesmas di Kerinci Raih Akreditasi Paripurna
Menurutnya, setiap tahun peringatan Hari Pahlawan harus menjadi momentum bagi bangsa Indonesia untuk melahirkan sosok-sosok baru yang membawa inovasi dan perubahan demi Indonesia yang lebih baik.
Sebagai penutup, Menteri Sosial mengajak masyarakat untuk tidak lelah dalam berbuat kebaikan, meneladani nilai-nilai kepahlawanan, dan memperkuat semangat kesetiakawanan sosial.
“Mari kita mulai dari diri kita sendiri, dari hal-hal kecil yang bisa kita lakukan di sekitar kita,” tuturnya.
Dengan berakhirnya sambutan tersebut, diharapkan semangat Hari Pahlawan akan selalu menjadi inspirasi bagi generasi masa kini dan yang akan datang, serta membawa bangsa Indonesia menuju masa depan yang lebih cerah. (mg02/zen)