Menurunkan Kolesterol secara Alami
Gejala Koletrol Tinggi.-IST/JAMBI INDEPENDENT-
Selain itu, orang-orang yang berusia lanjut juga cenderung memiliki kadar kolesterol lebih tinggi.
Gejala Kolesterol Tinggi
Kolesterol tinggi sering kali tidak disadari oleh penderitanya karena sangat jarang menimbulkan gejala. Umumnya, seseorang baru mengetahui kadar kolesterolnya tinggi setelah mengalami komplikasi.
Meskipun jarang, seseorang dengan kolesterol tinggi dapat mengalami ciri-ciri kolesterol tinggi berupa timbulnya gumpalan lemak di kulit (xanthoma) atau di kelopak mata (xanthelasma). Kolesterol tinggi juga dapat disertai dengan trigliserida tinggi.
Maka dari itu, cara untuk mengetahui apakah seseorang menderita kolesterol tinggi adalah dengan menjalani tes kadar kolesterol ke dokter.
Komplikasi Kolesterol Tinggi
Meski dibutuhkan oleh tubuh, kolesterol yang berlebihan bisa mengendap di dinding pembuluh darah dan membentuk plak. Plak tersebut akan membuat pembuluh darah arteri menyempit sehingga menghambat aliran darah. Kondisi ini disebut dengan aterosklerosis.
BACA JUGA:Bawaslu Apresiasi Kinerja Sentra Gakkumdu, Berikan Award untuk Gakkumdu tingkat Kabupaten/Kota
BACA JUGA:Bawaslu Apresiasi Kinerja Sentra Gakkumdu, Berikan Award untuk Gakkumdu tingkat Kabupaten/Kota
Aterosklerosis merupakan kondisi berbahaya yang dapat menyebabkan komplikasi berikut:
* Stroke
* Tekanan darah tinggi
* Batu empedu
* Serangan jantung
* Penyakit jantung koroner
* Penyakit ginjal
* Penyakit arteri perifer
Pengobatan dan Pencegahan Kolesterol Tinggi
Cara untuk mengobati sekaligus mencegah terjadinya kolesterol tinggi adalah dengan menjalani pola hidup sehat, seperti:
* Berolahraga rutin
* Mengonsumsi makanan sehat, termasuk buah dan sayur
* Mengonsumsi makanan yang dapat membantu menurunkan kolesterol, seperti oat atau kacang-kacangan
* Menurunkan berat badan jika mengalami obesitas
* Berhenti merokok
* Tidak mengonsumsi minuman beralkohol
* Beristirahat yang cukup
* Mengelola stres dengan baik
Jika pola hidup sehat saja tidak cukup untuk menurunkan kadar kolesterol, dokter akan meresepkan obat penurun kolesterol.(*)