Ini Minuman Favorit Dul Jaelani Saat Lebaran

Musisi Dul Jaelani-antara-Jambi Independent

Jakarta – Menikmati momen kebersamaan saat Lebaran memang selalu istimewa, dan musisi Dul Jaelani mengungkapkan salah satu kebiasaan favoritnya saat berkumpul bersama keluarga di Hari Raya Idul Fitri. Dul mengungkapkan bahwa kopi menjadi minuman yang selalu ia nikmati saat berkumpul di momen spesial tersebut.

Menurut Dul, menikmati secangkir kopi di Hari Raya Idul Fitri memiliki rasa yang berbeda. "Opor terus kopi. Minum kopi di Hari Raya Idul Fitri beda aja gitu rasanya. Minumnya sambil ngumpul sama keluarga ngobrol-ngobrol," kata Dul.

Selain kopi, Dul juga menyebutkan bahwa opor menjadi hidangan yang selalu ia nantikan saat Lebaran. Namun, yang lebih penting baginya adalah momen berkumpul dengan keluarga. "Tradisi di keluargaku ketika Hari Raya Idul Fitri kita baiknya nggak ngomongin kerjaan, kumpul-kumpul sebagai keluarga itu yang paling aku suka," ungkapnya.

BACA JUGA:PGN Perluas Layanan Gas Bumi Bagi Dapur MBG

BACA JUGA:PT Pelindo akan Kirim Tim Survei Terkait Pembangunan Pelabuhan Jepara

Lebaran tahun ini, Dul merencanakan untuk merayakannya bersama keluarga di Jakarta. "Alhamdulilah sih kakek nenek lagi mampir ke Jakarta," tambahnya.

Bagi Dul Jaelani, Lebaran adalah waktu yang penuh kebersamaan, di mana rasa syukur dan kehangatan keluarga menjadi fokus utama. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan