Basarnas Kerahkan Peralatan Canggih, Cari Korban Tenggelam di Geragai

Basarnas Kerahkan Peralatan Canggih Cari Korban Tenggelam di Geragai--
JAMBI, JAMBIKORAN.COM - Seorang warga Desa Suka Maju, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, dilaporkan tenggelam saat mencari rumput di bawah jembatan desa pada Selasa (15/4/2025) pukul 16.00 WIB.
Korban diketahui bernama Harto (58), warga setempat, yang terjatuh ke sungai dan hingga saat ini belum ditemukan.
Kepala Kantor SAR Jambi, Adah Sudarsa, menyampaikan bahwa pihaknya langsung menerima informasi dari Kepala Desa Suka Maju, Didik, terkait kejadian tersebut dan segera menurunkan tim ke lokasi.
“Setelah menerima laporan, kami langsung kerahkan Tim SAR Jambi menuju lokasi kejadian dengan membawa peralatan lengkap seperti rubber boat, water rescue, drone thermal, hingga alat evakuasi dan pendeteksi bawah air Aqua Eyes,” ungkap Adah.
Setibanya di lokasi, Tim SAR Jambi langsung berkoordinasi dengan unsur terkait seperti aparat desa, TNI/Polri, dan masyarakat untuk melakukan pencarian korban.
Karena kondisi yang tidak memungkinkan dilakukan malam hari, proses pencarian akan dilanjutkan esok pagi, dengan menyisir area sungai di sekitar lokasi korban dilaporkan tenggelam.
Basarnas mengimbau masyarakat sekitar, khususnya yang tinggal di bantaran sungai, untuk lebih waspada dan segera melaporkan jika melihat tanda-tanda keberadaan korban.(*)