Jangan Anggap Sepele, Ini Dia 6 Bahaya Tidur Tengkurap bagi Kesehatan
Ilustrasi tidur tengkurap--Klikdokter
JAMBIKORAN.COM - Kebiasaan tidur dengan posisi tengkurap ternyata bisa berdampak buruk bagi kesehatan.
Ini 6 bahaya tidur tengkurap yang perlu diwaspadai.
Setiap orang memiliki posisi tidur yang membuatnya nyaman, mulai dari tidur dengan posisi miring, terlentang, hingga tengkurap.
Akan tetapi, jika kamu senang tidur dengan posisi tengkurap, sebaiknya segera hentikan kebiasaan tersebut.
Pasalnya, tidur dengan posisi tengkurap bisa berdampak buruk bagi kesehatan.
BACA JUGA:Jangan Anggap Sepele! Berikut 5 Bahaya Meletakkan Laptop di Atas Paha
BACA JUGA:Jangan Anggap Sepele, Ini Dia 7 Bahaya Usus Kotor
Berikut bahaya tidur tengkurap yang perlu kamu waspadai:
1. Tekanan di Tulang Belakang
Dikutip dari Cleveland Clinic, tidur tengkurap bisa memberikan tekanan ekstra pada punggung.
Saat tidur selama tujuh atau delapan jam, ini tentunya bisa memperparah ketegangan yang dialami.
Sama halnya dengan yang disampaikan dr. Atika.
Menurutnya, ketika tidur dengan posisi perut di bawah, beban akan menarik perut ke arah bawah, sehingga tulang belakang akan melengkung ke arah depan.
“Akibatnya, tulang belakang ada pada posisi yang kurang fisiologis selama tidur. Hal ini berisiko menimbulkan nyeri dan ketidaknyamanan keesokan paginya,” ujar dr. Atika.