Resep Masakan Tomyam Khas Thailand, Praktis dan Enak

Resep Masakan Tomyam Khas Thailand, Praktis dan Enak--youtube Resep Abi

JAMBIKORAN.COM - Masakan Thailand yang pedas berempah segar dengan rasa asam ini disukai banyak orang. Ada yang memakai udang, seafood dan ayam.

Kuahnya pedas asam.

Tomyam merupakan hidangan Thailand paling populer di dunia. Sesuai namanya, tom artinya pedas, panas dan yum artinya sayuran. Hidangan ini rasanya pedas, gurih dan asam.

Isiannya bisa berupa campuran cumi, kerang dan udang.

Rasanya gurih mantap. Ada juga yang hanya diisi udang segar saja. Jika tak suka seafood ada yang memakai daging ayam.

Kuah tomyam ada yang bening dan ada juga yang memakai santan segar. Jika kurang selera makan, tomyam cocok jadi pilihan.

Tiga resep tomyam ini bisa jadi ide menu makan siang akhir pekan.

BACA JUGA: Yuk Cobain Resep Ayam Cili Padi, Pedasnya Bikin Nagih

BACA JUGA:Resep Kerang Saus Padang ala Restoran Seafood

1. Resep Tomyam Udang

Tomyam udang yang gurih kenyal ini paling populer di dunia. Rasanya gurih kenyal dengan kuah pedas asam menyengat.

Bahan Bahan

  • 1.5 liter air
  • 4 batang serai, memarkan
  • 4 cm lengkuas, memarkan
  • 8 lembar daun jeruk purut
  • 10 buah cabe rawit merah
  • 5 siung bawang putih, cincang
  • 50 g bawang bombay, iris kasar
  • 500 g udang sedang, kupas, sisakan ekornya
  • 150 g jamur merang/kancing, potong-potong
  • 1 buah tomat merah, potong-potong
  • 3 sdm chilli flakes atau cabe bubuk
  • 3 tangkai daun ketumbar, petiki

Bumbu:

  • 100 ml saus ikan
  • 100 ml air jeruk nipis
  • 2 sdt gula pasir
  • 2 sdt garam

Cara Memasak:

  • Tuang air dalam panci, masak hingga mendidih.
  • Tambahkan serai, daun jeruk, lengkuas, bawang bomay dan bawang putih. Didihkan kembali.
  • Masukkan semua Bumbu, chilli flakes dan cabe rawit merah. Didihkan kembali.
  • Masukkan tomat, jamur dan udang.
  • Kecilkan api dan masak hingga seluruh matang.
  • Matikan api, tambahkan daun ketumbar. Sajikan hangat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan