Dua Pelajar di Kerinci Terlibat Aksi Begal, Sempat Acungkan Parang ke Korban

Tiga pelaku begal, dua di antaranya adalah pelajar-Polsek Gunung Kerinci-

KERINCI, JAMBIKORAN.COM – Dua pelajar SMK di Kerinci terlibat aksi begal di Komplek Perkantoran Bukit Tengah, Kerinci.

Mereka bernisial AP (15) dan S (16), di mana satu di antaranya merupakan wanita. Keduanya diamankan bersama seorang lainnya, yakni Zendi (22).

Ketiga diamankan tim Polsek Gunung Kerinci, Selasa 16 April 2024 lalu. Kapolsek Gunung Kerinci, Ipda Alti Irwawan mengatakan, perbuatan mereka sepertinya sudah profesional.

Di mana satu pelaku, mengajak seorang temannya keluar malam, sampai di satu lokasi yang direncanakan.

BACA JUGA:Kasat Lantas Polres Kerinci, AKP Isnandar Selama Operasi Ketupat Zero Kecelakaan

BACA JUGA:Wisata Kerinci Diserbu Pengunjung

Lalu  berhenti, dan tidak lama kemudian temannya datang dengan mengancam dengan senjata tajam (parang,red) dan meminta korban menyerahkan kunci motor dan HP.

“Modus yang digunakan pelaku dalam kasus ini yakni dengan modus pacaran” terangnya.

Kejadian ini terjadi pada satu pekan lalu, Senin 15 April 2024 malam. Setelah menerima laporan, anggota Polsek langsung meminta keterangan dari AP yang berpura-pura pacaran.

Dari keterangan AP (15), dirinya mengakui kalau yang melakukan adalah temannya yang sudah menunggu di lokasi yang sudah mereka rencanakan.

BACA JUGA:Mengenal 'Lemang' Kuliner Khas Desa Koto Tuo Kerinci, Tradisi yang Tetap Dilestarikan Masyarakat

BACA JUGA:Jika Kebakaran Kami Lepas Tangan, Imbas Personel Damkar Kerinci Tak Digaji 3 Bulan

Lokasi perampokan yakni, saat korban sedang berada di jalur dua, di dekat komplek Perkantoran Bupati Kerinci, Bukit Tengah, Siulak, Kabupaten Kerinci.

Kapolsek Gunung Kerinci mengatakan  ketiga pelaku sudah  ditangkap. Pengungkapan kasus ini cepat karena salah satu pelaku adalah teman korban.

Tag
Share