15 Resep Masakan Sederhana & Praktis Sehari-Hari

Selasa 19 Dec 2023 - 17:21 WIB
Reporter : Aditiya
Editor : Rizal Zebua

Cara membuat:

  1. Potong daging ayam, lalu lumuri dengan telur ayam, garam, dan merica.
  2. Siapkan tepung terigu, tepung maizena, merica bubuk, kaldu rasa ayam, kemudian masukkan daging ayam, balur hingga merata.
  3. Goreng sampai warnanya kuning keemasan. Tiriskan.
  4. Panaskan margarin, tumis bawang bombay, jahe, dan bawang putih.
  5. Kemudian tambahkan saus dan air. Masak sampai sedikit mengental.
  6. Campurkan saus dan ayam krispi, aduk rata.
  7. Terakhir taburkan biji wijen, sajikan.

BACA JUGA:Tips Mencegah Bibir Kering dan Kehitaman

BACA JUGA:Ciri Sunscreen Tidak Cocok di Kulit

7. Rolade Tahu

Bahan-bahan:

150 gram tahu putih

100 gram jamur kuping, cincang halus

1 buah wortel, potong kecil-kecil

1 sdt garam

1 sdt kaldu jamur

2 butir telur ayam

100 gram tepung terigu

3 butir telur, kocok lepas

Garam secukupnya

Kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:

  1. Panaskan wajan yang telah di olesi minyak, lalu buatlah telur dadar setipis mungkin. Angkat dan sisihkan.
  2. Siapkan mangkuk, lalu campurkan tahu, tepung terigu, jamur kuping, wortel, telur, garam, dan kaldu jamur. Kemudian aduk dengan spatula hingga tercampur rata.
  3. Siapkan telur dadar, lalu isi dengan adonan. Kemudian gulung dengan plastik wrap.
  4. Kukus rolade tahu yang telah digulung rapi hingga matang selama 35 menit.
  5. Setelah matang, lalu angkat dan biarkan dingin. Kemudian iris rolade yang telah dingin dan sajikan dengan saus asam manis.
Kategori :