Tanam 330 Pohon di Danau Kenali
Aksi penanaman pohon dalam semangat hari Bakti PU.--
JAMBI – Dalam semangat Hari Bakti PU, ratusan pohon ditanam sebagai wujud nyata kolaborasi untuk melestarikan lingkungan dan menjaga masa depan Jambi.
Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Ivan Wirata, mengungkapkan apresiasinya dalam kegiatan penanaman pohon yang berlangsung di Danau Kenali.
“Ini adalah rangkaian Hari Bakti PU, yang menunjukkan kepedulian terhadap penghijauan. Kami bersama-sama menanam sekitar 330 pohon,” ujar Ivan Wirata.
Ia menambahkan bahwa, kegiatan ini diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat untuk turut menjaga lingkungan di sekitar Danau Kenali.
“Apa yang kita tanam ini semoga menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk menanam pohon di kawasan ini,” imbuhnya.
BACA JUGA:Aswan Hidayat Pimpin LAM Kota Jambi Siap Lanjutkan Amanah dengan Semangat Baru
BACA JUGA:Jadi Momentum Menghargai Peran Pendidik Hingga Melestarikan Budaya Lokal
Sementara Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Jambi, Muzakir, juga memberikan pandangannya.
Ia mengatakan bahwa, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk nyata kepedulian terhadap lingkungan dan masyarakat.
“Harapan kami, kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan demi kesejahteraan masyarakat Jambi,” ungkap Muzakir.
Ia menegaskan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan agar generasi mendatang dapat terus merasakan manfaatnya.
Sementara itu, Kepala Balai Wilayah Sungai Sumatera (BWSS) juga hadir dan menekankan pentingnya kolaborasi dalam pelaksanaan kegiatan ini.
“Kami berkolaborasi dengan Kadis PUPR, Ketua IPPU, dan Wakil Ketua DPRD Provinsi untuk melaksanakan kegiatan ini,” jelasnya.
Menurutnya, penanaman pohon ini adalah simbol penting dalam upaya pelestarian sumber mata air, khususnya di kawasan Sungai Batanghari.
“Dengan kegiatan ini, kita berharap dapat mengurangi risiko banjir sekaligus mempertahankan kelangsungan sumber air yang sangat vital bagi kehidupan,” tambahnya.
Penanaman pohon ini menjadi langkah awal dalam menjaga kelestarian Danau Kenali sebagai kawasan konservasi, sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan.
Kolaborasi berbagai pihak diharapkan terus berlanjut untuk keberlanjutan lingkungan di Provinsi Jambi. (mg06/zen)