Netflix Luncurkan Fitur Main Game di TV, Pelanggan Kini Bisa Gunakan Ponsel sebagai Pengontrol

Netflix Luncurkan Fitur Main Game di TV, Pelanggan Kini Bisa Gunakan Ponsel sebagai Pengontrol--
JAMBIKORAN.COM – Netflix Inc. resmi memperluas layanannya dengan menghadirkan fitur bermain video game langsung melalui televisi.
Inisiatif baru ini menjadi langkah besar pertama platform streaming tersebut dalam menghadirkan pengalaman bermain gim di layar lebar, setelah sebelumnya hanya tersedia di perangkat seluler.
CEO Netflix Greg Peters mengumumkan langkah strategis ini dalam konferensi Bloomberg Screentime di Los Angeles pada Rabu (8/10/2025).
Menurutnya, kehadiran fitur baru ini menjadi salah satu fokus utama perusahaan untuk memperluas sumber pertumbuhan di luar film dan serial.
BACA JUGA:Masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) , Polres Merangin Buru Pemodal Tambang Emas Ilegal di Merangin
BACA JUGA:Remaja Bogor Ketagihan Makan Es Batu, Dokter Bongkar Alasan Mengejutkan di Baliknya
“Salah satu area yang kami eksplorasi adalah pengalaman social game yang bisa dinikmati bersama di TV,” ujar Peters, dikutip dari Bloomberg, Kamis (9/10/2025).
Beberapa permainan yang akan tersedia antara lain Boggle Party, Pictionary: Game Night, Tetris Time Warp, dan Lego Party.
Pelanggan dapat memainkan gim tersebut secara berkelompok dengan memanfaatkan ponsel mereka sebagai pengontrol, sementara permainan berlangsung di layar TV.
Langkah ini memperkuat posisi Netflix di industri hiburan interaktif. Menurut Peters, membawa gim ke TV merupakan strategi logis karena pasar gim seluler kini semakin padat dan kompetitif.
BACA JUGA:Topan Matmo Terjang Vietnam Utara, 8 Warga Meninggal dan 5 Masih Hilang
Alain Tascan, Kepala Divisi Gim Netflix yang sebelumnya menjabat di Epic Games Inc., menjelaskan bahwa upaya perusahaan ini berbeda dengan studio Hollywood lain yang gagal masuk ke dunia gim karena pendekatan jangka pendek.
“Netflix mengambil langkah jangka panjang dengan membangun ekosistem gim yang berkelanjutan,” ujar Tascan.