Harga Gula Naik, Untung Menipis

TERSEDIA: Kondisi ketersediaan gula merek tertenut di ritel modern Kota Jambi. Harga gula diketahui naik.-Zisyah Maudy Safitri/jambi independent -Jambi Independent

HAP  gula di tingkat konsumen yang semula Rp16.000 per kilogram, kini menjadi Rp17.500 per kilogram. Sementara khusus untuk wilayah Maluku, Papua dan wilayah Tertinggal, Terluar, dan Perbatasan ditetapkan sebesar Rp18.500 per kilogram.

Keputusan kenaikan harga ini menyusul adanya permintaan dari Asosiasi Peritel Indonesia (Aprindo) untuk merelaksasi harga gula, karena pihaknya mengaku sulit menjual gula sesuai HAP yang ditentukan, sementara harga beli dari produsen gula sudah tinggi. Aprindo menilai jika relaksasi tak diberikan kelangkaan gula akan terjadi di ritel.

BACA JUGA:Objek Wisata Pulau Berhala Selalu Diserbu Masih Menjadi Pilihan Utama Masyarakat

BACA JUGA:Kekurangan Armada Pengangkut Sampah DLH Muaro Jambi

Kepala Bapanas, Arief Prasetyo Adi menyebut penetapan HAP gula yang baru ini akan hingga tanggal 31 Mei 2024. Dengan demikian, dia memastikan gula tidak akan langka di ritel.

Arief menjelaskan bahwa, penetapan kenaikan HAP gula ini karena biaya produksi gula di Tanah Air sudah tinggi. Selain itu, harga gula konsumsi yang didatangkan dari luar negeri juga sudah tinggi.

"Jadi waktu sebelum Lebaran, relaksasi gula ini sudah kita tetapkan, agar pemenuhan kebutuhan gula selama Lebaran kemarin tercukupi. Terbukti juga kan kemarin Lebaran, gula aman-aman saja," tukasnya.

Mengutip surat tertanggal 4 April 2024, yang ditujukan kepada Ketua Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) dan Ketua Umum Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo), Badan Pangan Nasional meminta agar dilakukan penyesuaian harga gula konsumsi di tingkat konsumen.

BACA JUGA:Semua Perempuan Bisa Berkarya Wujudkan Mimpi, Ini Pesan Putri Ariani Jebolan American Got Talent

BACA JUGA:MediaTek Rilis Dimensity 6300, Chipset 5G Untuk Ponsel Di Kelas Mid Range

Ada 3 keputusan yang disebutkan di dalam surat, yang menurut Bapanas sebagai hasil rapat pemerintah.

Pertama,  untuk menjaga ketersediaan, stok, pasokan dan harga gula konsumsi khususnya di ritel modern dalam menghadapi HBKN Puasa dan Idul Fitri 2024, serta sebelum musim giling tebu dalam negeri, diperlukan relaksasi atau penyesuaian harga gula konsumsi di tingkat konsumen.

Kemudian, berdasarkan input kondisi harga gula yang wajar, maka harga gula konsumsi di tingkat ritel atau konsumen sebesar Rp 17.500 per kilogram.

Selanjutnya, untuk daerah/wilayah Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat, Papua Pegunungan, Papua Tengah, Papua Selatan, Papua Barat Daya, dan wilayah 3TP (Tertinggal, Terluar, Terpencil, dan Perbatasan) harga Gula Konsumsi di tingkat ritel atau konsumen sebesar Rp18.500 per kilogram.

BACA JUGA:Dokumen dan Berkas yang Wajib Dibawa Saat Tes UTBK 2024, Peserta Wajib Cek

Tag
Share