Survei: 47% Gen Z Cenderung Beli Es Kopi Susu Tiap Hari

Mayoritas Gen Z wajib ngopi tiap hari-Pengeluaran minimal rata-rata Rp13 ribu gelas kopi-Disway-

Pilihan Kopi

Kemudian, 37% Gen X mengungkapkan mereka minum kopi 2-3 kali sehari.

Pada waktu tertentu, kebanyakan orang lebih suka menyeruput kopi saat menjelang sore (37%) atau setelah sarapan (34%).

Sebanyak 58% responden mengaku suka minum kopi susu instan atau kopi instan mix.

Produk lain yang juga digandrungi adalah kopi hitam instan (42%) dan es kopi susu buatan kafe (34%).

BACA JUGA:Sering Buang Air Besar Setelah Minum Kopi,Begini Penjelasannya

BACA JUGA:Apa yang Terjadi Pada Tubuh Kalo Minum Kopi Setiap Hari? Ternyata Begini Efeknya!

Gen Z cenderung mengonsumsi es kopi susu, baik dari kafe (47%) maupun minimarket (44%).

Sementara, generasi lebih tua lebih menyukai kopi hitam instan dengan persentase Gen X sebesar 48% dan Milenial 46%.

“Lebih dari sekedar produk, kopi bagi masyarakat Indonesia telah menjadi bagian tak terpisahkan dari gaya hidup, dinikmati sambil nongkrong atau nikmat koneksi. Hal ini membuka peluang bagi brand untuk menciptakan pengalaman minum kopi yang unik dan berkesan bagi konsumen,” ucap Research Lead Jakpat, Farida Hasna.

Selain itu, sebanyak 45% responden dari semua generasi mengaku ngopi untuk nongkrong dan sosialisasi bersama teman, ada juga yang fokus bekerja (37%).

Ketika ditanya dari mana mengetahui merek minuman kopi yang biasa dikonsumsi, hampir 20% responden menjawab Instagram. Sedangkan 12% mengaku mengetahuinya dari aplikasi pemesanan online.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan