Film Religi 'Tak Kenal Maka Taaruf' Siap Rilis, Angkat Kisah Pergaulan Remaja yang Sehat

Film drama religi berjudul "Tak Kenal Maka Taaruf".--

JAMBIKORAN.COM - Poster perdana dari film drama religi berjudul "Tak Kenal Maka Taaruf" akan rilis dalam beberapa waktu ke depan.

Film ini diproduksi oleh rumah produksi Yahywa Titi Mangsa.

Dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Selasa, 16 Juli, Wahyudi selaku produser film "Tak Kenal Maka Taaruf" mengaku tertarik mengembangkan cerita yang diadaptasi dari novel berjudul sama ke dalam film. 

Hal ini karena kegelisahannya sebagai seorang ayah dan ingin menuangkannya melalui film tersebut.

"Jadi, bersama dengan Mohammad Salim dan Mim Yudiarto sebagai produser, kami itu gelisah. Kami bikin film ini sebagai bentuk perhatian seorang ayah untuk anaknya," kata Wahyudi.

BACA JUGA:Erik ten Hag Ungkap Alasan Rekrut Joshua Zirkzee

BACA JUGA:Erik ten Hag Kecewa dengan Kekalahan MU dari Rosenborg di Laga Pramusim

"Semua yang terlibat dalam film ini punya anak, adik, saudara (laki laki atau perempuan) yang harus diperhatikan masa depannya. Dengan kekhawatiran kita dengan pergaulan yang membahayakan, interaksi antar lawan jenis yang terlalu bebas," sambungnya.

Film karya Sutradara ⁠Toma Margens tersebut merilis poster perdana yang menggambarkan tiga karakter utamanya, yakni Faris, Zoya, dan Cleo. 

Dalam poster tersebut, terlihat karakter Faris yang diperankan Fadi Alaydrus yang tersenyum manis pada wanita berhijab di depannya, sedangkan karakter Zoya dan Cleo terlihat sedang berbincang serius satu sama lain.

Sesuai dengan judulnya, film ini ingin memberikan gambaran ideal pergaulan remaja yang sehat. 

BACA JUGA:Kylian Mbappe Resmi Berseragam Real Madrid

BACA JUGA:Olivier Giroud Umumkan Pensiun dari Timnas Prancis

Melalui film ini, Wahyudi dan tim produksi ingin kembali memperkenalkan cara berkenalan dan bergaul dengan baik, terutama terhadap lawan jenis.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan