Kandidat Bacabup Kerinci Dibui

Rabu 01 May 2024 - 22:32 WIB
Reporter : Elvina Desti saputri
Editor : Rizal Zebua

JAMBI – Kabar ditahannya Bakal Calon Bupati Kerinci, Cori Siska, di kota Jambi membuat suhu politik Kerinci kian panas.

Dari hasil penulusuran Jambi Independent, ternyata Nama Cori terdaftar sebagai salah calon di partai PKB Kerinci.

Hal ini di benarkan oleh Ketua DPC PKB Kerinci Heri Zaldi, dihubungi via ponselnya. Ia mengatakan bahwa, Cori terdaftar sebagai bakal calon Bupati Kerinci yang sudah daftar di PKB.

“Cori Siska sudah mengambil berkas sebagai calon Bupati Kerinci dan daftar di PKB, namun sampaikan saat ini Cori belum sepenuhnya melengkapi berkas yang kurang, melengkapi berkas bisa dilakukan melalui online,” jelasnya.

BACA JUGA:5 Kader PPP Siap Bertarung, Pada Pemilihan Bupati di Jambi

BACA JUGA:PKB Ajak Bakal Calon Ikut Pilkada untuk Majukan Daerah 

Dikonfirmasi soal kasus yang sedang menimpah Cori Siska sebagai bakal calon Bupati Kerinci dari PKB Kerinci, Heri mengatakan, sebelum ada keputusan hukum yang inkrah, peluang bakal calon bupati yang terdaftar di PKB memiliki peluang yang sama.

“Untuk kasus Cori inikan belum ada putusan inkrah,” jelasnya.

Heri mengatakan, sampai saat ini Cori Siska belum melengkapi berkas sebagai bakal calon bupati Kerinci dari PKB Kerinci, melengkapi berkas bisa melalui online. 

Sementara itu, Cori Siska dikonfirmasi via WhatsApp disinggung soal kasus yang menimpanya sehingga ditahan Aparat Hukum, tidak murni kasus hukum tau sudah bercampur dengan politik. Karena dirinya ikut daftar di PKB sebagai calon bupati, dirinya berkeyakinan kasusnya sudah bercampur dengan politik.

BACA JUGA:Partai NasDem Buka Pendaftaran Cakada 2024

BACA JUGA:Empat Anggota PPK Jadi Tersangka Selidiki Keterlibatan Pihak Lain

“Kasus saya ini sudah bercampur politik, saya Sengaja dijatuhkan oleh pihak lawan dan kami jugo sudah tau siapa penyebar photo tersebut,” ungkapnya.

Cori menambahkan, bahwa dirinya akan tetap mengikuti proses pencalonan di Partai PKB.

“Insua Allah kita akan mengikuti tetap  proses pencalonan di PKB selain PKB kita juga akan daftar di gerindra, PPPK dan Demokrat juga kita akan daftar  meski dirinya tidak sedang di Kerinci,kemungkinan  insya Allah kita akan tembus ke pusat,” kata Cori Siska via suara rekaman yang dikirim melalui ponsel.

Kategori :