Retribusi Tower di Kerinci Nihil, Kadis Kominfo: Tak boleh Lagi Tarik PAD dari Tower

RETRIBUSI: Keberadaan tower di Kerinci, tanpa pengawasan karena tidak ada penarikan retribusi.-IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent

KERINCI - Puluhan tower di Kerinci ternyata tidak menyumbang retribusi atau PAD sejak 2024. Sehingga keberadaan tower di Kabupaten Kerinci itu tanpa pengawasan.

Kepala Kominfo Kerinci, Yuldi, kepada Jambi Independent, saat dikonfirmasi di ruang kerjanya Senin (22 Juli 2024) mengatakan bahwa tahun ini tidak ada lagi retribusi atau PAD tower tersebut.

Dia mengatakan, penarikan retribusi tower di Kerinci, terakhir kali dilakukan tahun 2023. Sementara penarikan retribusi tower tidak lagi dilakukan sejak tahun 2024, menyusul larangan penarikan retribusi. 

“Dengan tidak adanya sumber PAD karena retribusi tidak boleh ditarik, maka tidak ada pengawasan lagi dari Kominfo,” katanya. 

BACA JUGA:Bupati Romi Buka Sosialisasi Perencanaan Pengadaan, Menghadirkan Dua Narsum Ternama

BACA JUGA:Pj Bupati Raden Najmi Hadiri Pembaretan dan Pendidikan Anggota Satpol-PP

Dia mengatakan, saat ini ada 86 tower bahkan tahun ini di Kerinci. Bahkan, akan ada penambahan lagi di beberapa titik. Namun kita tidak tahu, karena mereka yang langsung menentukan. 

“Kita tidak lagi melakukan pengawasan terhadap kegiatan pemilik tower. Ketika terjadi sesuatu, maka itu langsung mereka yang sepenuhnya tanggungjawab,” ungkapnya. (sap/enn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan