YouTube Umumkan Perpanjangan Durasi Short hingga 3 Menit

YouTube memperpanjang durasi "Shorts" hingga 3 menit. -ANTARA/Sizuka-

Jakarta - YouTube telah mengumumkan pembaruan penting untuk fitur video pendeknya, Shorts, dengan memperpanjang durasi maksimum video menjadi 3 menit. Pembaruan ini memberikan lebih banyak kebebasan bagi kreator untuk mengekspresikan diri dan menyampaikan pesan mereka.

Dalam sebuah unggahan di blog resmi YouTube, Todd Sherman, Director of Product Management YouTube Shorts, menyampaikan bahwa fitur baru ini akan mulai berlaku pada 15 Oktober 2024. "Ini adalah fitur yang paling banyak diminta oleh kreator, jadi kami senang memberi mereka lebih banyak fleksibilitas untuk menceritakan kisahnya," ujarnya.

Perubahan ini diharapkan akan menarik lebih banyak kreator untuk menggunakan Shorts dan meningkatkan kualitas konten yang dihasilkan. Dengan durasi yang lebih panjang, kreator dapat menggali ide-ide yang lebih kompleks dan menyampaikan cerita dengan lebih mendalam, tanpa harus terbatas pada durasi yang sangat singkat.

YouTube Shorts, yang diluncurkan untuk bersaing dengan platform video pendek lainnya, seperti TikTok dan Instagram Reels, terus berkembang. Pembaruan ini menjadi salah satu langkah strategis untuk meningkatkan daya tarik dan kehadiran YouTube di pasar konten video pendek.

BACA JUGA:Toyota Pamerkan Hilux Rangga Towing hingga Agya Race Car di IMX 2024

BACA JUGA:Arti Mimpi Hewan Peliharaan Mati, Tanda Stres atau Pertanda Lain?

Dengan perpanjangan durasi ini, kreator kini memiliki lebih banyak alat untuk berinovasi dan menjangkau audiens dengan cara yang lebih menarik. Pengguna diharapkan menyambut baik perubahan ini dan mulai mengeksplorasi kreativitas mereka dalam format video yang lebih panjang.

Adanya penambahan durasi untuk Shorts ini akan berlaku untuk video yang rasio aspeknya persegi atau lebih tinggi, dan tidak akan memengaruhi video yang diunggah kreator sebelum 15 Oktober.

Nantinya YouTube akan meningkatkan rekomendasi untuk Shorts yang berdurasi lebih panjang dalam beberapa bulan mendatang.

Selain menambah durasi untuk Shorts, YouTube juga melakukan beberapa pembaruan untuk pembuatan konten.

BACA JUGA:Tidak Tahu Nomor Polisi Kendaraannya Digunakan Pengendara Lain, Pemilik Nopol Kendaraan BH 1985 Tegaskan Ini

BACA JUGA:Berikut 7 Tips Mengatasi Kebiasaan Menunda

Misalnya dengan menyediakan templates, kreator YouTube Shorts bisa dengan mudah mengikuti tren terbaru dan menyesuaikan video rekamannya dengan lagu viral ataupun tren lainnya.

Untuk mencoba template, pengguna bisa memilih opsi "Remix" di Shorts dan pilih "Use this template" untuk membuat versinya sendiri.

Selain itu, YouTube juga akan membawa Veo yaitu model AI Google yang mumpuni untuk membuat video ke dalam Shorts.

"Kreator akan dapat mewujudkan ide mereka dengan latar belakang video yang lebih luar biasa dan klip video mandiri, yang akan membuat Shorts Anda semakin memukau akhir tahun ini," kata Todd.

BACA JUGA:Seleksi PPPK Kerinci Dimulai, Selain Guru, Ada Formasi Tamatan SMA

BACA JUGA:Beginilah Cara Merawat Karpet Agar Tetap Awet dan Terjaga Kebersihannya

Terakhir, YouTube juga memberikan pembaruan untuk pengguna bisa menyesuaikan preferensinya untuk mengakses konten-konten Shorts.

Apabila terasa terlalu banyak, pengguna YouTube bisa memilih opsi "Show fewer Shorts" dengan mengeklik menu tiga titik di kanan atas kisi Shorts mana pun di umpan Beranda.

Setelahnya pengguna akan lebih sedikit terpapar oleh konten Shorts di Beranda-nya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan