4 Jenis Ketombe yang Wajib Diketahui

Ilustrasi Rambut Berketombe-jambi independent -

Sebagian orang menganggap ketombe sebagai masalah biasa. Namun bagi yang lain, rasa gatalnya sangat mengganggu kenyamanan.

Ketombe di kulit kepala sering membuat orang risih memakai baju warna hitam. Serpihan-serpihan putih yang jatuh di atas pundak sangat mengganggu siapa saja yang mengalami gangguan kulit yang satu ini.

Ketombe ditandai dengan kemunculan serpihan putih yang mengelupas dari kulit kepala. Serpihan ini terdiri dari sel-sel kulit mati yang mengelupas sebelum waktunya. penyebab ketombe hingga kini belum diketahui secara pasti.

Beberapa orang menduga masalah kulit kepala ini berkaitan dengan produksi hormon, sebab biasanya ketombe muncul saat masa pubertas.

BACA JUGA:7 Tips Mencegah Munculnya Penuaan Dini Pada Kulit

BACA JUGA:7 Jenis Makanan Peyebab Jerawat yang Sebaiknya Dihindari

Terkadang, jarang keramas juga bisa menyebabkan penumpukan minyak pada kulit kepala yang juga dapat menghasilkan ketombe.

Meski begitu, bukan berarti ketombe berkaitan langsung dengan higienitas yang buruk. Bahkan, mencuci rambut secara rutin, tidak menjamin kamu jadi bebas ketombe.

Setidaknya ada empat jenis ketombe di kulit kepala yang perlu kamu tahu. Berikut ulasannya.

1. Ketombe karena Kulit Kering

Jika kamu menderita kulit kering, sangat mungkin kamu akan mengalami masalah yang satu ini. Beberapa gejala yang perlu kamu waspadai adalah serpihan putih kering dan terasa kencang di sekitar kulit kepala. Ketombe jenis ini dapat disebabkan kamu tidak keramas secara teratur.

Tak hanya itu, orang dengan rambut keriting lebih rentan terhadap masalah jenis ini. Menurut jurnal Int J Trichology, orang dengan rambut keriting cenderung memiliki kulit kepala berminyak tapi batang rambut yang kering dan mudah patah. Hal ini karena minyak tidak terdistribusi dengan baik sampai ke bagian rambut bawah.

BACA JUGA:Manfaat Kacang Merah untuk Kesehatan

BACA JUGA:Tips Bantu Kesehatan Asam Lambung

Tag
Share