Moussa Sidibe Bikin Hattrick, Persis Solo Tumbangkan Madura United 3-2!

Penyerang Persis Solo Moussa Sidibe.-Dimas-antaranews.com

Milomir Seslija yang sat ini menjadi pelatih Persis Solo mengungkapkan bahwa kualitas permainan Moussa Sidibe seperti pemain Liga Inggris.

Di laga terakhir, Sidibe menjadi aktor utama lewat trigolnya saat Laskar Sambernyawa memetik tiga poin penuh usai menekuk Madura United FC.

Laga tunda BRI Liga 1 2023/24 tersebut berlangsung i Stadion Manahan Solo, Selasa, 30 Januari malam, dengan skor 3-2.

“Dia (Sidibe) bermain bertahan dan menyerang sama baiknya seperti pemain Liga Inggris. Apalagi dia mencetak hattrick,” ujar Milomir.

BACA JUGA:Kondisi Mental adalah Penyebab dari kalahnya Ganda Campuran Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari

BACA JUGA:Terowongan Bawah Tanah Hamas Telah Dibanjiri Air Laut oleh Militer Israel

Pemain berkebangsaan Mali tersebut kini telah mencetak lima gol dalam seluruh pertandingan BRI Liga 1 2023/2024 yang telah dijalaninya.

“Kami bekerja keras dalam tiga pekan, dan kami bekerja sangat baik di laga ini. Ini adalah permainan yang baik, kami bermain secara terorganisasi di laga ini dan saya ingin mengucapkan selamat pada tim." ungkap Milomir.

"Kami memulai dengan baik melawan tim yang bagus, tapi kami ingin bermain bagus di semua pertandingan,” tambahnya.

Kemenangan Persis Solo atas Madura United juga menjadi catatan penting bagi Milomir Seslija yang tengah menjalani debut sebagai arsitek tim yang bermarkas di Stadion Manahan tersebut.

BACA JUGA:Warga Gaza Terpaksa Minum Air Kotor Akibat Serangan Israel yang Terus Berlanjut

BACA JUGA:Penemuan Fosil Dinosaurus Baru Gandititan cavocaudatus, Spesies Baru dari Zaman Kapur

“Kami bermain dengan baik menciptakan masalah bagi mereka. Saya bangga dengan tim, mereka bekerja keras selama empat sampai lima hari terakhir. Mereka berusaha mencetak gol dan kami mencetak gol seperti di Liga Inggris." ujarnya.

"Ini hanya permulaan, dalam 20 hari persiapan sebelum laga, ini hasil yang luar biasa,” tambahnya.

Tag
Share