MUARABULIAN, JAMBIKORAN.COM - Somad, pemilik kebun sawit di Desa Tanjung Putra, Kecamatan Mersam, Kabupaten Batanghari, dibacok seorang pencuri buah sawit.
Akibatnya, ia mengalami luka serius di bagian tangannya. Peristiwa ini terjadi, Kamis 18 April 2024 siang kemarin.
Informasi yang diterima, saat itu Somad memergoki aksi pencurian buah sawit miliknya. Hanya saja, ia tak mengetahui siapa pencuri tersebut.
Pencuri yang belum diketahui identitasnya ini, lantas menyerang Somad menggunakan parang.
BACA JUGA:Pemkab Muaro Jambi Gelar Halal Bihalal Idul Fitri 1445 H
BACA JUGA:Rumah Warga Sabak Barat Disatroni Maling, Barang Berharga Senilai Belasan Juta Raib
Somad yang menyadari itu, lantas tak tinggal diam. Ia berusaha melawan dan menangkis serangan si pencuri dengan tangannya. Akibatnya, tangannya luka.
Kapolsek Mersam, Iptu Hendro mengatakan, saat sebelum kejadian, pelaku sempat ditegur sama si pemilik kebun. Merasa aksinya ketahuan, ia pun menyerang Somad.
Akibat kejadian itu, Somad langsung dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat. Sementara pelaku melarikan diri.
"Korban pembacokan saat ini telah diambil keterangan di Polsek Mersam, dan laporan akan secepatnya ditindaklanjuti," singkatnya. (*)