Menanam Padi Aksi Nyata Perkuat Ketahanan Pangan
MENANAM: Gubernur Jambi, Al Haris saat melakukan tanam perdana padi di Desa Lubuk Sayak, Kecamatan Pelawan, Sarolangun.-IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent
Upaya pencapaian sasaran pengembangan tanaman pangan di Provinsi Jambi dilaksanakan melalui empat strategi utama. Pertama, peningkatan produktivitas melalui intensifikasi pertanian. Kedua, optimalisasi dan perluasan areal tanam. Ketiga, pengamanan produksi, dan keempat, penguatan kelembagaan.
Haris juga menekankan, penanaman padi merupakan salah satu aksi nyata untuk menekan inflasi dan penguatan ketahanan pangan serta upaya mendukung percepatan antisipasi darurat pangan.
BACA JUGA:Shin Tae-yong Jadi Penerima Golden Visa Pertama di Indonesia
BACA JUGA:Gejala Polio yang Harus Diwaspadai
Pada kesempatan ini Gubernur Al Haris juga menyerahkan bantuan Alsintan secara simbolis yang diterima oleh Pj. Bupati Sarolangun dan para kelompok tani. Bantuan Alsintan yang diserahkan di antaranya traktor roda dua bantuan dari Pemerintah Pusat (APBN), power theresher (bantuan Dumisake), bantuan irigasi perpompaan sebanyak 8 unit, irigasi perpipaan sebanyal 6 unit, dan Pompa Air. (Enn)