Bupati Tanjab Barat Resmikan Gedung Petro Berkah Pengabuan Convention Center

Pemotongan pita pertanda peresmian Gedung Petro Berkah Pengabuan Convention Center.-Ade Indah Sari-Jambi Independent

JAMBI – Bupati Tanjung Jabung Barat, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag, meresmikan Gedung Petro Berkah Pengabuan Convention Center dan pengukuhan pengurus forum TJSLP, Minggu 2 Maret 2025.

Kegiatan ini juga sekaligus merupakan Refleksi 4 tahun  kepemimpinan Bupati Anwar Sadat memimpin Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Dikatakan Bupati Anwar Sadat bahwa pembangunan gedung ini adalah bukti nyata dari kolaborasi yang baik antara pemerintah daerah dan dunia usaha dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan keberadaan gedung Petro Berkah Pengabuan Convention Center akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat.

“Baik dalam mendukung pelayanan publik dan social serta kami mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada Petrochina International Jabung ltd. Yang telah menunjukkan kepeduliannya melalui program TJSLP ini,”ujar Bupati.

BACA JUGA:Mensesneg Pastikan Retret Digelar Transparan

BACA JUGA:Anggaran PSU Pilkada Diatur Sehemat Mungkin

Lebih Lanjut Bupati Tanjab Barat mengatakan pembentukan forum TJSLP merupakan langkah strategis dalam memperkuat sinergi antara pemerintah daerah, dunia usaha, dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan. 

Bupati Tanjung Jabung Barat juga menyampaikan pada hari rabu, 26 februari 2025, tepat empat hari yang lalu, genap sudah empat tahun kepemimpinannya dalam membangun Kabupaten Tanjung Jabung Barat, dengan mengusung visi "mewujudkan Kabupaten Tanjung Jabung Barat Berkah dan pada tanggal 20 februari 2025 lalu saya dilantik kembali menjadi Bupati bersama Dr. H.Katamso Sa,Se, Me sebagai Wakil Bupati untuk memimpin daerah ini, dengan mengusung visi yang hampir sama yaitu "mewujudkan Kabupaten Tanjung Jabung Barat Berkah Madani," dan akan berupaya menghadirkan pembangunan yang berkelanjutan demi kesejahteraan Masyarakat” terangnya. 

Bupati Tanjab Barat juga menambahkan perjalanan selama empat tahun terakhir dalam mengemban amanah memimpin daerah ini tentunya penuh dengan tantangan, dinamika, serta harapan. 

Selama 4 tahun, perkembangan kinerja Kabupaten Tanjung Jabung Barat mengalami peningkatan yang signifikant. Baik secara makro yang dapat dilihat dari sisi pertumbuhan ekonomi, indeks pembangunan manusia (ipm), gini ratio, dan angka kemiskinan, yang menjadi indikator cerminan kemajuan sebuah daerah. Dari seluruh indikator tersebut mengalami peningkatan yang positif.

Pada 2021 pertumbuhan ekonomi menunjukkan tren positif menjadi 1,36 persen pada tahun 2021. Tren ini terus menunjukkan peningkatan setiap tahunnya hingga mencapai 3,51 persen pada tahun 2023, mencerminkan pemulihan yang signifikan dan keberhasilan strategi pembangunan ekonomi daerah. 

Dari tahun 2021 sampai dengan 2024, sudah terbangun jalan baru sepanjang 3 km, peningkatan jalan sepanjang 13,6 km, dan 185 unit jembatan, serta jalan lingkungan sepanjang 25,1 km.

Selama 4 tahun terakhir telah terbangun 32 halte sungai / dermaga yang berfungsi sebagai fasilitas transportasi air guna mempermudah mobilitas penumpang dan barang melalui jalur air. 

 “Kami telah berusaha semaksimal mungkin untuk merealisasikan program-program prioritas, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta membangun infrastruktur yang mendukung kemajuan daerah” kata Bupati.  

Tag
Share