Tetapkan 21 Pemain untuk Tim Pra PON
21 pemain tim prakualifikasi PON.--
JAMBI - Asprov PSSI Jambi melalui manajer tim Abu Bakar Sidik mengumumkan dan menetapkan 21 nama pemain tim prakualifikasi PON yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) XXI se-Sumatera, di Pekanbaru, Riau, 4-14 November.
"Kita telah menetapkan 21 nama pemain yang siap diberangkatkan menuju Porwil se-Sumatera di Pekanbaru. Seluruh pemain tersebut merupakan hasil seleksi daerah dan telah menjalani pemusatan latihan inap selama dua bulan lebih. Mereka kini siap tanding merebut tiket PON 2024," kata Abu Bakar Sidik di Jambi, Senin.
Seleksi pemain selama pemusatan latihan daerah dilakukan dan terpusat di Stadion KONI, Muara Bulian, Kabupaten Batang Hari.
Asprov PSSI Jambi menetapkan 21 pemain di tim inti berdasarkan hasil seleksi dan keputusan pembentukan tim Jambi itu disampaikan langsung usai laga uji coba terakhir tim Pra PON pada Jumat, (27/10).
BACA JUGA:Pebalap Astra Honda Tatap Kans Juara
BACA JUGA:Trofi Piala Dunia U-17 Dipamerkan
Dikatakan Abu Bakar Sidik, keputusan memberangkatkan 21 pemain serta delapan ofisial ditambah dua tenaga medis telah disetujui oleh Ketua Asprov PSSI Jambi Muhammad Fadhil Arief.
“Seluruh pemain serta tim pelatih dan ofisial siap berlaga di Porwil dan kami siap merebut tiket lolos PON 2024," kata Sidik.
Tim sepak bola Jambi yang siap berlaga pada Porwil se-Sumatera sebagai babak prakualifikasi PON itu adalah Doni Saputra, Juanda, Zaky, Fhilipo, Rangga Agung, Wira, Dimas Sutopo, Eden Tambunan, Ivankha, Mahfuza, Bima, Muhammad Habib, Putra Zona, Garda, M Jupriadi, Faizan Rizki, Ahmad Al Baqi, Hakim, Riski, Qori dan Aqil Febri.
Tim Jambi direncanakan menuju Pekanbaru pada 1 November melalui jalur darat dan keberangkatan akan dilepas langsung oleh Ketua Asprov PSSI Jambi Muhammad Fadhil Arief.
Sementara itu pihak Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jambi saat dikonfirmasi menjelaskan, kuota yang diberikan untuk cabang olahraga sepak bola pada Porwil XXI Riau tahun ini berjumlah 23 orang. (zen)