Kualilfikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F, Jalani Latihan Perdana Sore Ini

Gelandang Indonesia #07 Marselino Ferdinan (tengah) merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol.-ANTARA-Jambi Independent

JAKARTA - Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Sumardji mengatakan, timnas Indonesia akan menggelar latihan perdana untuk dua laga penutup putaran kedua, kualilfikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F, melawan Irak dan Filipina, Selasa 28 Mei 2024 sore.

Dua laga itu dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, dengan Irak akan dijamu pada Kamis 6 Juni 2024 pukul 16.00 WIB dan Filipina dilaksanakan pada Selasa  11 Juni 2024 pukul 19.30 WIB.

Ketika dihubungi ANTARA melalui pesan singkat pada Senin, Sumardji menambahkan latihan perdana itu akan digelar pada pukul 16.00 WIB di Lapangan Sepak Bola ABC GBK, Jakarta.

"Besok (Selasa) sudah latihan," kata Sumardji. "16.00 di Lapangan ABC GBK," lanjutnya menambahkan.

BACA JUGA:Dorong Adanya Pemulihan Trauma

BACA JUGA:Hari Ini Vonis Istri Mantan Gubernur Jambi, Kasus Suap Ketok Palu RAPBD Provinsi Jambi

Sebelum menjalani latihan perdana pada Selasa sore, Sumardji mengatakan para pemain yang sudah dipanggil pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong akan berkumpul di Jakarta pada malam ini.

"Ya kumpul malam ini," kata Sumardji.

Adapun, pemain-pemain yang berkumpul yang dimaksud adalah mereka yang sudah tidak memiliki agenda bersama klub masing-masing, baik yang merumput di Liga 1 Indonesia atau yang merumput di liga-liga luar negeri.

Untuk pemain yang merumput di luar negeri, Shayne Pattynama dan Ragnar Oratmangoen diketahui telah tiba di Indonesia lebih dulu, dengan keduanya memilih menghabiskan waktu liburan di Bali sebelum kembali ke Jakarta.

BACA JUGA:Residivis Kambuhan Rampas Motor, Dibekuk Polsek Bathin II Babeko

BACA JUGA:Jasad Nelayan Tanjab Timur Ditemukan Diperairan Kepri, Setelah Hilang Sekitar 10 Hari

Sementara Sandy Wals dan Thom Haye diketahui sudah berangkat ke Jakarta dari negara tempat mereka bermain bersama klubnya.

Untuk Jay Idzes, bek 23 tahun itu diketahui akan bergabung bersama penggawa Garuda lainnya setelah menyelesaikan final playoff promosi ke Serie A dimana timnya Venezia akan tandang melawan Cremonese di Stadion Giovanni Zini pada Jumat 31 Mei 2024 pukul 01.30 WIB dan kemudian bermain di Stadion Pier Luigi Penzo pada Senin 3 Juni 2024 pukul 01.30 WIB.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan