Rahasia Jus 3 Bahan Ala Jin Seo Yeon untuk Atasi Wajah Bengkak di Pagi Hari
Ilustrasi foto Jin Seo Yeon--
JAMBIKORAN.COM - Aktris Korea Jin Seo Yeon baru-baru ini membagikan resep jus favoritnya yang dipercaya mampu mengurangi pembengkakan wajah di pagi hari. Dalam sebuah acara di KBS 2TV’s New Item Release, Convenience Restaurant, ia membeberkan manfaat dari racikan sederhana yang hanya terdiri atas tiga bahan: tomat, air kelapa, dan madu.
Resep Jus Andalan Jin Seo Yeon
Resep ini menggunakan bahan yang mudah ditemukan:
- 1 buah tomat
- 250 ml air kelapa kemasan
- 1 sendok makan madu
BACA JUGA:5 Rempah Ini Ampuh Lunturkan Lemak Perut, Yuk Coba!
BACA JUGA:Tips Mengkonsumsi Air Putih: Kunci Sukses Menurunkan Berat Badan
Cara membuatnya sangat sederhana. Cukup blender semua bahan hingga halus, lalu sajikan dalam gelas. Jin Seo Yeon mengaku rutin mengonsumsi jus ini setiap pagi, terutama saat syuting, untuk membantu mengurangi bengkak pada wajahnya.
“Tomat dan air kelapa membantu mengeluarkan kelebihan garam dari tubuh. Minuman ini sangat ampuh untuk mengurangi pembengkakan di pagi hari,” ujar Jin Seo Yeon.
Mengintip Kandungan dan Manfaat Setiap Bahan
1. Tomat
BACA JUGA:5 Alasan Utama Manfaat Kopi untuk Menurunkan Berat Badan
BACA JUGA:Khasiat Air Tajin untuk Menurunkan Berat Badan secara Efektif
Sebagai bahan utama, tomat kaya akan air—sekitar 95 persen—sehingga sangat efektif untuk hidrasi tubuh setelah tidur malam. Hidrasi yang cukup membantu mengaktifkan metabolisme dan memperlancar sirkulasi darah.
Lebih dari itu, tomat juga mengandung antioksidan seperti likopen, beta-karoten, dan lutein, yang mampu menangkal radikal bebas, mengurangi risiko penuaan dini, serta menurunkan risiko penyakit jantung hingga 14 persen.
2. Air Kelapa
Air kelapa adalah minuman isotonik alami yang penuh dengan elektrolit seperti kalium, natrium, dan magnesium. Elektrolit ini membantu tubuh menjaga keseimbangan cairan, rehidrasi, dan mengurangi pembengkakan yang disebabkan oleh kadar natrium berlebih.
BACA JUGA:Manfaat Kayu Manis untuk Menurunkan Berat Badan dan Cara Konsumsi Sehari-Hari
BACA JUGA:7 Rekomendasi Jus untuk Diet agar Cepat Turun Berat Badan
Kalium dalam air kelapa tak hanya bermanfaat untuk mengurangi wajah bengkak, tetapi juga mendukung fungsi optimal jantung, otot, dan sistem saraf.